Persija
Sebagaimana kota-kota besar lainnya di tanah air, Jakarta juga memiliki sebuah klub sepakbola kebanggaan yaitu Persija yang merupakan singkatan dari Persatuan Sepakbola Indonesia Jakarta.
Persija bahkan sudah berdiri sejak
1928 ketika Indonesia masih berada di masa penjajahan Belanda dengan nama awal Voetbalbond
Indonesische Jacatra (VIJ) yang didirikan oleh sekelompok pemuda Jakarta sebagai
salah satu gerakan perlawanan terhadap pemerintahan kolonial ketika itu.
Salah satu pemuda itu adalah Mohammad Husni Thamrin yang merupakan salah satu tokoh terbaik Betawi yang juga telah dinobatkan sebagai salah seorang pahlawan nasional itu.
Salah satu pemuda itu adalah Mohammad Husni Thamrin yang merupakan salah satu tokoh terbaik Betawi yang juga telah dinobatkan sebagai salah seorang pahlawan nasional itu.
Thamrin bahkan banyak memberikan
sumbangsihnya pada VIJ, tidak saja tenaga dan pemikiran tetapi juga dana yang
tak sedikit, salah satunya membangun stadion VIJ yang berlokasi di Petojo,
Jakarta Pusat.
Dua tahun setelah didirikan, bersama
sejumlah klub lainnya di tanah air, VIJ ikut terlibat dalam pendirian organisasi
sepakbola Indonesia yang
kita kenal dengan PSSI (Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia).
Persija merupakan salah satu klub
sepakbola Indonesia
tersukses karena belum sekalipun terdegradasi ke divisi yang lebih rendah sejak
pertama kali mengikuti kompetisi sepakbola antar klub di tanah air pada 1930.
Selain pernah memenangkan
sejumlah kejuaraan seperti Piala Marah Halim, Trofeo Persija, Piala Emas Bang
Yos, Indonesian Community Shield, dan
Piala Indonesia, Persija sejauh ini juga telah berhasil memenangkan kompetisi
Perserikatan sebanyak 9 kali, serta pernah sekali menjuarai kompetisi Liga
Indonesia yaitu pada 2001 silam.
Jersey
atau kostum Persija awalnya berwarna merah dengan kostum tandang berwarna
putih. Pada masa gubernur Sutiyoso, Persija mulai mengganti warna kostum mereka
ke warna oranye. Tapi untuk musim kompetisi musim ini, Kostum Persija berwarna kombinasi warna merah dan oranye sebagai kostum kandang. Sedangkan untuk kostum
tandang, adakalnya Persija berkostum hitam.
Persija menggunakan Stadion Gelora Bung Karno (SGBK)
sebagai stadion kandang mereka namun musim ini mereka untuk sementara terpaksa
mengungsi ke Stadion Patriot Chandrabhaga Bekasi karena SGBK tengah direnovasi
sebagai persiapan Indonesia
menyelenggarakan Asian Games tahun depan.
Image:
twitter.com
Sumber:
wikipedia
Sumber:
wikipedia
Comments
Posting Komentar